JUM'AT sarapan bersama SDN 25 Santi Kota Bima
Jum'at, 10 Februari 2023 SDN 25 Santi Kota Bima melaksanakan kegiatan rutin seperti biasa yaitu IMTAQ ROHIS, Yaitu Yasinan Bersama, dan pada Jum'at tanggal 10 Februari 2023 Keluarga SDN 25 Santi Kota Bima melaksanakan sarapan pagi bersama kali ini sarapan paginya dengan menggunakan bubur atau sering orang Bima mengenal Ngaha KAREDO, kegiatan ini baru kali ini dilaksanakan oleh sekolah SDN 25 Santi Kota Bima, Bubur ( karedo ) disediakan oleh sekolah untuk sarapan pagi bersama guru dan siswa di SDN 25 SANRI KOTA BIMA
Kegiatan ini sangat didukung sekali oleh Kepala SDN 25 Santi Kota Bima Ibu Nurfarida, S.Pd, belia berharap semoga kegiatan ini terus dilaksanakan di SDN 25 Santi Kota Bima, walau tidak setiap minggunya setidaknya dalam 1 bulan sekali bisa dilaksanakan. dilihat dari antusias warga sekolah kegiatan ini sangat bagus untuk menumbuhkan rasa kebersamaan dan kekompakan warga sekolah serta menumbuhkan dan menanam rasa berbagi bersama kepada siswa-siswi yang ada di sekolah SDN 25 santi Kota Bima.